Monday, September 10, 2012

Terapi Uap Ruangan, Solusi Batuk Pilek Anak Tanpa Obat

Holaaa dreamers, hari ini saya mau share tips untuk mengatasi batpil (batuk pilek) pada anak. Libur lebaran kemarin menyisakan batuk pilek bagi keluarga saya, dimulai dari suami saya, lanjut ke saya dan akhirnya bayi saya pun ikut kena juga. Hmm, agak sedikit worry dan sedih sih liat anak batuk pilek karena kecapean ikut halal bihalal Lebaran mulai dari keluarga besar saya di Sumedang sampai ke acara keluarga besar suami saya di Cengkareng.   Awalnya, bayi saya terlihat gelisah dan sering merengek. Tapi, kok ditambah dengan embel-embel nafasnya yang graaak-groook. Yup, positif! Bayi saya kena batuk pilek nih.
Untungnya, karena saya sudah pernah baca tips di jejaring sosial, saya tidak terlalu kuatir. Dan saya pun mencoba untuk mempraktikkan Terapi Uap Ruangan untuk mengatasi batuk pilek pada bayi saya. Apa sih itu? Prinsipnya sih, kita membantu meredakan lendir yang menyumbat di hidung dan tenggorokan dengan membuat ruangan menjadi hangat dengan uap. Caranya? Gampang kok...
1. Siapkan air panas di dalam wadah. Bisa panci atau baskom atau apa saja. Bisa juga pake wadah buat aromaterapi.
2. Tambahkan 1-2 tetes minyak kayu putih ke dalam wadah berisi air panas tersebut.
3. Letakkan di sudut ruangan kamar. Matikan AC atau kipas angin, tutup pintu kamar dan jendela.
4. Biarkan bayi kita menghirup uap hangat tersebut. 
Namun, yang perlu diingat terapi ini efeknya tidak instan ya. Lakukan kembali terapi sesuai kebutuhan dan lihat perkembangan anak kita. Nah, kalo review saya sih setelah beberapa hari melakukan terapi ini, baby Adlan semakin membaik keadaannya. Dan biasanya sih setelah terapi ini lendir (ingus) di hidungnya keluar dan membuat nafasnya jadi lebih lega.  Jangan lupa, tetap susui seperti biasa biar baby kita semakin cepat kembali sehat. Selamat mencoba mommies ;)

No comments:

Post a Comment